Rabu, 02 Oktober 2019

JUAL BIBIT POHON BUAH PLUM

BIBIT POHON BUAH PLUM JOGJA

Buah plum termasuk keluarga Prunus yang diantaranya adalah: plum, peach, aprikot, cherry dan almon. Buah Plum bisa dibudidayakan di dataran rendah dengan buah yang manis dan lembut. Buah Plum berguna untuk membantu program diet, hingga bermanfaat untuk Ibu hamil. Selain itu Buah plum juga dipercaya bisa menurunkan kolesterol dan meningkatkan kesehatan.
BUAH PLUM

Pernah Anda melihat tanaman buah plum? Buah plum termasuk keluarga Prunus yang diantaranya adalah: plum, peach, aprikot, cherry dan almon. Bibit Buah Plum ternyata bisa dibudidayakan di dataran rendah dengan buah yang manis dan lembut. Buah Plum berguna untuk membantu program diet, hingga bermanfaat untuk Ibu hamil. Selain itu Buah plum juga dipercaya bisa menurunkan kolesterol dan meningkatkan kesehatan.

Asal Bibit Buah Plum


Tanaman Buah Plum konon berasal dari daerah China. pada Mulanya banyak tumbuh di dataran tinggi dan lama-lama bisa beradaptasi di dataran rendah. Buah ini memliki bijih yang keras seperti batu, seringkali disebut stonefruit. Pada tahun 1950-an buah Plum mulai banyak ditemui di Daratan Amerika hingga Australis. Di Indonesia buah Plum bisa ditemui di Malang, Bogor hingga Jogja.

Manfaat Buah Plum

Buah Plum banyak mengandung vitamin C, B1, kalsium, zat besi, fosfor, serat, kalium, serta asam oksalat. Buah Plum sangat bagus diandalkan sebagai sumber energi serta tonik untuk otak, sistem saraf, dan peredaran darah.

Buah Plum juga memiliki fungsi sebagai antibakteria, antivirus, pencahar, dan diuretika. Buah ini banyak dipercaya mampu untuk menyembuhkan penyakit liver, bronkitis, sembelit, diabetes, obesitas, tumor, penyakti kulit, mengatasi kembung, dan wasir.

Mengkonsumsi dua buah plum setiap hari dapat meningkatkan kerja pecernaan, mencegah bibir sariawan dan gusi berdarah. Pencegahan tulang keropos atau osteoporosis dapat dicegah melalui mengonsumsi buah plum secara rutin.

Bagi perempuan yang mengkonsumsi plum, maka akan memilki kepadatan tulang lebih tinggi pada bagian ulna (tulang lengan) dan tulang belakang dibandingkan dengan mereka yang mengkonsumsi apel. Menurut dr. Bahram Arjmandi menunjukkan hasil bahwa, mengkonsumsi plum dapat membantu menekan laju resorpsi (kerusakan) tulang, yang biasanya melebihi laju pertumbuhan tulang baru pada orang tua.

Mengolah Buah Plum

Cara mengawetkan buah plum yang populer adalah mengeringkan menjadi prunes. Cara ini dapat dilakukan secara alami, yaitu membiarkannya buah Plum mengering di atas pohon, dijemur di bawah matahari atau dipanggang di dalam oven dengan suhu rendah.

Jika Anda orang yang terampil, buah plum bisa diolah menjadi menu yang siap menambah kelezatan, sperti kue tart, manisan, saos, soufflĂ©, manisan atau permen, dan selai. Di negara Cina, buah plum dibuat saos asam manis untuk disajikan bersama bebek peking dan olahan daging.

HARGA BUAH PLUM

Harga buah plum di pasaran cukup tinggi. Melebihi buah-buah populer seperti apel, pear, mangga, pisang, dll.

Berikut ini daftar harga buah plum pada oktober 2019.

  • Buah Plum Merah Buah 5000
  • Buah Plum Kuning 1 Kg 65000
  • Buah Plum Hitam 1 Kg 67000
  • Buah Plum Import 1 Kg 60000

Harga buah plum bisa berubah-ubah sesuai dengan kondisi dan stok di pasaran.


Lihat Juga >> GAMBAR BUAH PLUM


Pohon Bibit Buah Plum Dataran Rendah


Tahun lalu, ketika saat berkunjung tempat jualan Aneka Bibit buah di sebuah kota di Jawa Tengah, Saya terhenti di depan sebuah tanaman dalam pot yang daunnya rimbun, cukup lama saya perhatikan. Beberapa saat mengamati tanaman ini, masih belum faham juga pohon apa itu namanya. Akhirnya  Bapak penjaga lapak pun memberitahu kepada saya, itu tanaman buah Plum.

setahu saya, Pohon buah plum adalah tanaman dataran tinggi. Tetapi rupanya tanaman ini juga bisa berbuah di Dataran rendah pulau Jawa. jadi ini adalah jenis buah Plum Ausiee atau Plum Australia. Buahnya cukup banyak pada pohon yang di tanamn di dalam pot.

TABULAMPOT BIBIT POHON BUAH PLUM


Tanaman buah dalam pot Buah Plum ini memang begitu cantik. Karena penasaran, maka saya minta ijin untuk mencicipi buah tersebut, Oleh bapak penjaga toko kebetulan dipersilahkan mencobanya.

Saya pun memetik buah Plum yang sudah matang. Warnanya agak kehitaman. Rasanya lembut dan manis. Kemudian saya berpikir, Tanaman ini ternyata rasanya enak kalau sudah matang. layak untuk dibudidayakan dan tanam untuk lahan di dataran rendah.


Buah Plum memliki biji pipih, tekstur dading lembut

Banyaknya dompolan buah Plum yang ditanam di tanah. Perbanyakan tanaman buah plum masih relatif agak susah. Dengan metode cangkok, tanaman buah plum ternyata perlu waktu lebih dari 3 bulan untuk keluar akarnya. Kalaupun keluar akar jumlahnya relatif sedikit dan tidak begitu banyak.

Tingkat kematian tanaman buah plum setelah turun cangkok juga relatif besar. Dari kurang lebih 15 cangkokan dari dahan pohon buah plum yang sudah turun, cuma hidup sekitar 5 batang saja. Namun, selama ini cara stek akar menjadi salah satu alternatif cara perbanyakan Pohon Plum ini meskipun menghasilkan bibit baru dengan jumlah yang terbatas.


Sebaiknya memang di tanam di tanah, subur dan rimbun.

Tanaman buah Plum Dataran Rendah akan tumbuh lebih subur dan lebat jika ditanam di tanah. Tanaman dari jenis keluarga plum ini jika ditanam di tanah keliatan rimbun, bongsor dan dompolan buahnya lebih banyak dan rapat seperti buah anggur. Kedepan, tanaman buah Plum Dataran Rendah cocok dibudidayakan secara komersial sebagai penambah keanekaragaman buah-buahan di Indonesia


Cara Budidaya Bibit Buah Plum dari Biji


Sebelum memulai untuk praktek cara budidaya buah plum, Hal yang perlu diperhatikan adalah pemilihan Bibit Tanaman Buah Plum.

Bentuk buah Plum Dataran Rendah ini bulat, dengan diameter sekitar 3 cm, kira-kira besarnya cukup dalam genggaman tangan orang dewaa. Buah plum yang masih muda berwarna hijau, sedang buah tua berwarna coklat kehitaman ditandai dengan buah yang agak lunak bila dipencet.

Dalam daging buah bertekstur lembut dan terdapat beberapa biji yang berbentuk bulat pipih dan keras dengan jumlah sekitar 5-7 biji yang terkandung dalam 1 buahnya.

Bibit tanaman buah Plum bisa diperoleh dengan 2 cara yaitu:


  • Cara bibit Plum dengan pembiakan buah plum generatif


yaitu dengan menggunakan biji. Cara ini membutuhkan waktu cukup lama untuk bisa berproduksi.


  • Cara Bibit Plum dengan pembiakan vegetatif 


yaitu bibit buah plum tidak dengan menggunakan tunas biji.  Melainkan berupa penyambungan tanaman buah Plum antara batang atas dengan batang bawah, cangkokan dan lain-lain. Dengan cara ini tanaman buah plum akan cepat berbuah.

Perawatan Bibit buah Plum


Bibit buah Plum yang baru dibeli sebaiknya jangan langsung ditanam supaya terhindar dari stres. Karena akibat suhu dan goncangan sewaktu pengangkutan menjadi normal kembali.

Tempatkan bibit buah Plum di tempat yang teduh tetapi masih cukup cahaya matahari (30 % cahaya) selama 1 minggu sampai 2 minggu, tergantung pada kondisi kesegarannya yang bisa dilihat dari adanya tanda-tanda hijau daun dan semi pucuk.

Namun, bila waktu penanamannya bibit menunggu musim hujan tiba, sebaiknya selain disiram – diberi tambahan upuk daun seperti larutan butiran NPK Hijau, dengan ukuraun sesuai dengan petunjuk pemakaiannya.

Pemberian pupuk bisa dilakukan tiap minggu pada bagian bawah dan atas permukaan daun secara merata. Sedangkan penyemprotan obat pestisida dilakukan bila memang dirasa ada gangguan hama.

Persiapan Lahan menanam buah Plum

Lyang sebaiknya dipersiapkan untuk menaman buah Plum, pertama adalah, pembersihan gulma atau rumput liar. Setelah itu, tanah juga perlu dicangkul dan akar-akar tanaman nantinya bisa bertumbuh akar dengan cepat.

Tanah perlu dicangkul supaya nantinya menjadi gembur.  Ini dapat membantu perakaran berkembang dengan baik. Untuk ukuran lahan yang luas, kurang bagus jika seluruh lahan dicangkul. Pengolahan mestinya dikalukan secara luas pada titik-titik tertentu dimana bibit akan ditanam.

Penanaman dan Pembuatan Lubang Tanam Bibit Buah Plum


Pemindahan bibit dari ke lahan penanaman memerlukan perhatian khusus. Mula-mula buat lubangan dengan ukuran sedikit lebih besar dari ukuran polibag bibit buah plum yang akan ditanam.

Bibit buah Plum yang sudah disiapkan lalu dikeluarkan dari polibag dengan merobek dari tepi atas sampai ke dasar, biarkan tanah masih melekat.

Bibit buah plum dengan tanahnya kemudian dimasukkan dengan hati-hati ke lubang tanam dengan posisi tegak lurus terhadap permukaan tanah dan dihindari agar akar jangan sampai terganggu.

Bibit pohon Plum yang sudah ditanam ditimbun secara perlahan dengan sedikit menekan tanah di sisinya agar posisi bibit menjadi kuat tapi tidak goyah.

Untuk menghindari serangan rayap, ulat, dan serangga pengerat akar, sekitar bibit ditaburi pestisida berbahan aktif Carbofuran seperti Furadan, Curaterr, dan Indofuran.

Penanaman tanaman pohon plum diakhiri dengan menyiram sekaligus memberi mulsa untuk menahan derasnya air hujan sehingga tanah tidak cepat memadat, mengurangi penguapan tanah (evaporasi) sehingga tanah tetap lembab dan subur.

Mulsa ini jika sudah membusuk akan menambah bahan organik bagi kesuburan tanah di kebun Buah Plum.

Pemberian Naungan dan Pelindung Tanaman Buah Plum

Dilakukan jika baru-baru tanaman buah Plum ditanam. Ini perlu ketika kondisi tanaman buah Plum yang masih muda, belum punya perakaran yang kuat sehingga kemampuan untuk menyerap air masih terbatas.

Tujuannya adalah untuk mengurangi penguapan dari daun (transpirasi) tanaman buah Plum pada siang hari yang terik dan menjamin kelembapan udara di sekitar tajuk bibit selama proses adaptasi lingkungan. Bahan dan teknik pemberian naungan pohon buah plum bisa dengan paranet 75%.

Pemupukan Tanaman Pohon buah Plum 

Pada tahap ini, pohon buah Plum harus diberkan dari luar, karena kondisi tanah di berbagai tempat tentu berbeda-beda kadar unsur haranya. Hal ini untuk menunjang sehatnya tanaman buah plum, tumbuh subur, dan berbuah lebat dengan kualitas buah yang baik.

Pupuk yang diberikan untuk pohon buah plum yaitu pupuk organik dan pupuk anorganik. Contoh pupuk organik adalah pupuk kandang, kompos atau humus (kotoran kambing lebih bagus). Sedangkan pupuk anorganik adalah pupuk buatan pabrik yang bisa dibeli di toko pertanian terdekat.

Pupuk organik sangat baik untuk memperbaiki sifat fisik tanah yang ditanami pohon Plum sehingga menjadi lebih gembur, mudah menyerap dan menyimpan air, serta meningkatkan aktifitas mikroorganisme tanah.

Unsur hara dalam tanah makro dan mikro yang dibebaskan oleh pupuk organik jumlahnya relatif sedikit, maka kekurangannya bisa ditambah dengan pupuk anorganik, seperti Urea, TSP, KCl dll. Dosis yang diberikan tergantung pada umur tanaman yang berbeda secara berkala..

Pemangkasan Ranting Pohon Plum

Pemangkasan pohon Plum dilakukan terhadap dahan dan ranting yang kering atau terkena HPT, dan tunas air yang menyebabkan pertumbuhan vegetatifnya dominan.

Dengan pemangkasan yang pas, energi pertumbuhan yang tersedia akan diarahkan untuk produksi buah sehingga hasil panen buah plum bisa meningkat. Saat yang tepat pemangkasan dahan pohon buah plum adalah segera setelah panen buah berakhir agar tanaman lebih siap memulai pertumbuhan vegetatif baru.

Jual Bibit Buah Plum Jogja

Bibit buah Plum masiih tergolong langka. Belum tentu lapak pedagang tanaman buah menyediakan tanaman unik ini. Kami menyedikan bibit buah Plum dataran rendah lokasi di Jogja. Pengiriman bisa ke seluruh Indonesia melalui jasa kirim profesional.


Tags: 

Daerah penghasil buah plum di indonesia, pohon buah plum di indonesia, cara tanam plum dari biji, syarat tanam buah plum, jual bibit pohon buah plum.